Turnamen Honor of Kings, Indonesia Kings Laga (IKL) Spring 2025 telah menyelesaikan pekan kedua. IKL Spring 2025 menghadirkan persaingan sengit antara 10 tim terbaik, termasuk 8 tim undangan dan 2 tim dari kualifikasi terbuka.
Berikut beberapa highlight penting dari IKL Spring 2025 Week 2.
RRQ Akhirnya Menang, ONIC Esports Masih Tanpa Kemenangan
Setelah serangkaian hasil buruk, RRQ akhirnya berhasil “pecah telor” dengan meraih kemenangan pertama mereka atas Alter Ego Enma dalam laga yang cukup sengit.
Namun, nasib berbeda dialami ONIC Esports. Tim ini belum mampu memutus lose streak, setelah empat pertandingan tanpa kemenangan.
Dengan pekan ketiga segera tiba, Butsss dan rekan-rekannya berada dalam situasi kritis. Jika tidak segera memperbaiki performa, peluang lolos ke playoff IKL Spring 2025 serta tiket ke Kings World Cup 2025 akan semakin menipis.
Dominator Esports Tetap Tak Terkalahkan
Dominator Esports terus menunjukkan dominasinya sebagai kandidat kuat di IKL Spring 2025, mempertahankan rekor sempurna tanpa kekalahan selama dua pekan berturut-turut.
Setelah sebelumnya menaklukkan Alter Ego Enma dan Mahadewa Esports, Dominator melanjutkan tren positif dengan tiga kemenangan beruntun atas Team Nemesis, Rex Regum Qeon, dan Kagendra.
Saat ini, Dominator Esports menjadi satu-satunya tim yang belum kehilangan satu seri pun, memimpin klasemen grup Tyrant. Kagendra sempat berpeluang menghentikan laju Dominator, tetapi gagal menembus disiplin dan agresivitas permainan mereka.
Sementara itu, grup Overlord memiliki persaingan lebih ketat, dengan Bigetron Esports dan Talon Esports berbagi posisi teratas. Kedua tim sama-sama mendapatkan tiga kemenangan dan satu kekalahan dalam empat laga pertama.
Jangan Lewatkan IKL Spring 2025!
Turnamen IKL Spring 2025 berlangsung dari 11 April hingga 1 Juni 2025, dengan seluruh pertandingan disiarkan langsung melalui kanal resmi Honor of Kings Indonesia.
Saksikan keseruan pertandingan melalui:
- YouTube: Honor of Kings Indonesia
- Facebook: Honor of Kings Indonesia
- TikTok: Honor of Kings Indonesia
Pantau terus kompetisi IKL Spring 2025, dan lihat apakah Dominator bisa mempertahankan dominasi mereka atau tim lain mulai bangkit dari keterpurukan.